BBVF Pusvetma mengadakan MCU kepada seluruh pegawai. "Pentingnya periksa kesehatan melalui Medical Check Up"
Sebagai bentuk kepedulian serta pemenuhan hak kesehatan terhadap pegawai, Balai Besar Veteriner Farma Pusvetma mengadakan General Medical Check Up untuk seluruh pegawai yang dilaksanakan oleh Pramita Lab. Kegiatan ini berlangsung selama dua hari dimulai Rabu, 15 Maret 2023 sampai dengan Kamis, 16 Maret 2023.
“Kegiatan ini adalah medical check-up untuk seluruh pegawai di BBVF Pusvetma dimulai dari pejabat sampai staf. Ini adalah kegiatan yang sangat positif sekali karena memang kita akan mengetahui sejauh mana tingkat kesehatan kita, khususnya para staf karena ini akan berimbas kepada kinerja,” ujar drh. Edy Budi Susila, M.Si, Kepala BBVF Pusvetma.
Drh. Edy menuturkan, ada beberapa tahap yang dilakukan dalam medical check-up ini, dimulai dari pemeriksaan Tes Darah, USG, EKG, melakukan rontgen lalu kemudian pengambilan sampel urine.
“Saya tadi datang ke sini jam 08.00 wib langsung diambil darahnya, kemudian melakukan USG, terus cek USGl, EKG dan juga melakukan rontgen. Kemudian setelah rontgen pengambilan sampel urine, ujar drh. Edy lagi.
Ia melanjutkan ada sekitar 140 pegawai BBVF Pusvetma yang mengikuti kegiatan medical check-up ini. Dari 140 orang tersebut dibagi ke dalam dua hari kegiatan medical check-up.
Drh. Edy menyampaikan pada dasarnya kegiatan pengecekan kesehatan rutin dilakukan setiap tahun di lingkungan BBVF Pusvetma dan biasanya dilakukan di Grha Vetma Pusvetma.
Ia berharap kegiatan medical check-up secara detail ini terus konsisten dilakukan oleh BBVF Pusvetma untuk mengetahui sejauh mana tingkat kesehatan para pegawai. “Selain itu harapannya teman-teman semua pada sehat, jauh dari penyakit dan sebagainya,” tandasnya.
Sementara itu drh. Wiji Tyas Utami, Kepala Bagian Umum BBVF Pusvetma menyampaikan hal serupa terkait kegiatan medical check-up yang dilaksanakan oleh BBVF Pusvetma yang bekerjasama dengan Pramita Lab ini.
“Kegiatan ini luar biasa kalau menurut saya karena kalau kita medical check-up sendiri cukup mahal. Jadi kita mengucapkan terima kasih banyak karena memperhatikan kesehatan untuk para karyawannya. Melalui kegiatan ini kita jadi lebih tahu kondisi kesehatan kita. Karena kalau badan tidak sehat pekerjaan pun jadi tidak produktif dan akan terhambat. Kita berdoa semoga semuanya sehat-sehat apalagi ini kan di penghujung tahun, luar biasa tanggung jawab yang harus kita selesaikan,” ucapnya.