Ekspose 5 tahunan BLU Pusvetma; Menjadi Satker BLU Mandiri
Surabaya (9/11/23) - Satker Balai Besar Veteriner Farma (BBVF Pusvetma) hadir dan menyampaikan ekspose rencana kerja 5 tahunan Badan Badan Layanan Umum (BLU) dalam rapat koordinasi ekspose rencana kerja 5 tahunan Badan Layanan Umum Lingkup Direktorat Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan Kementa. Kegiatan ini diadakan oleh Direktorat Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan Kementan sebagai satu-satunya eselon I di Kementan yang memiliki 3 satker BLU.
Acara ini penting sebagai upaya dalam rangka peningkatan kinerja BLU dan persiapan penyusunan target dan Penggunaan Anggaran BLU Tahun sd tahun 2025, serta rencana strategis pengembangan BLU 5 tahun mendatang. Selain dihadiri pimpinan dari 3 satker BLU yaitu Satker BLU BBVF Pusvetma, BLU BBIB Singosari, BLU BIB Lembang, acara dihadiri pula oleh Pimpinan dan Dewas atau dewan pengawas serta Perwakilan dari Direktorat PPK BLU Kemenkeu.
“Sebagai satker BLU penting untuk diperhatikan adalah peningkatan layanan dari masing-masing satker BLU, peningkatan optimalisasi asset sangat disarankan selain peningkatan layanan yang menjadi tupoksi utama masing2 BLU “ ujar Dani Ramdani, yang hadir mewakili Direktur PPK BLU. “Selain hal tersebut, peningkatan berupa investasi dan SDM menjadi urutan selanjutnya yang di prioritas.” sambung Dani
Selanjutnya Dr. Ir Nasrullah, M.Sc selaku Dewas menyampaikan bahwa Pusvetma sebagai satker produsen obat hewan memiliki banyak peluang untuk menjadi satker BLU yang berkembang lebih pesat lagi. Memiliki asset strategis serta produk andalan untuk kesehatan hewan di Indonesia dapat menjadi modal penting bagi satker BLU Pusvetma. Harapannya kedepan satker BLU yang ada di Kementan dapat berkembang menjadi satker BLU yang Mandiri. (dev)