Berita

Berita Kegiatan BBVF Pusvetma

Dirjen PKH Kementan Mendorong Inovasi Peternakan di Kuliah Umum Univesitas Airlangga Fakultas Kedokteran Hewan

30-05-2024 | Pusvetma

berita

Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Airlangga Surabaya (FKH Unair) menerima kehormatan dengan kehadiran Dr. Ir. Nasrullah, M.Sc, Direktur Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan Kementerian Pertanian, sebagai dosen tamu dalam kuliah umum yang sangat dinantikan (30/5).

Kuliah umum ini berfokus pada kebijakan peternakan dan kesehatan hewan, menarik perhatian lebih dari 200 mahasiswa semester 6 FKH Unair. Acara ini juga dihadiri oleh para tokoh penting fakultas, termasuk Dekan FKH dan sejumlah dosen terkemuka diantaranya Dr. Rimayanti, drh., M.Kes. (Wakil Dekan 2), Prof. Moch. Yunus (Dosen Divisi Parasitologi), dan Prof. Lucia Tri Suwanti (Ketua Program Studi S3 Sains Veteriner). Semua peserta tampak antusias dan menyimak dengan seksama setiap materi yang disampaikan.

Dalam paparannya, Dr. Nasrullah mengajak para mahasiswa untuk lebih mendalami kebijakan pemerintah di bidang peternakan dan kesehatan hewan. Ia menekankan pentingnya peran dokter hewan dalam mendukung program pemerintah, terutama dalam menjaga ketahanan pangan dari sektor peternakan. 

Nasrullah juga membahas berbagai isu nasional di dunia peternakan dan kesehatan hewan, termasuk tantangan-tantangan yang dihadapi dan solusi inovatif yang diharapkan muncul dari generasi milenial. Salah satu contoh yang ia angkat adalah pengolahan pakan ternak sebagai jawaban atas isu kekeringan berkepanjangan akibat El Nino. Pesan ini disambut dengan perhatian penuh dari para peserta.


Lebih lanjut, Nasrullah menyampaikan berbagai peluang yang bisa digarap oleh para calon dokter hewan. Ia menyoroti pentingnya optimalisasi reproduksi pada perbibitan ternak dan peluang besar dalam penyediaan susu sapi melalui pengembangan peternakan sapi perah di Indonesia.

Mengakhiri kuliah umum, Nasrullah memberikan apresiasi sekaligus dorongan semangat kepada seluruh mahasiswa untuk segera menyelesaikan studi mereka. Ia berharap mereka bisa segera mengabdikan ilmu dan profesinya sebagai dokter hewan yang berkontribusi besar bagi bangsa.

Sebagai informasi, sebelum melaksanakan kuliah umum, Dr. Nasrullah juga berkesempatan menjadi Penguji Eksternal Promosi Doktor Ir. Sahiruddin, seorang dosen Peternakan Universitas Hasanuddin yang menempuh Pendidikan Doktor di FKH Unair.