Anggota Paveti Pusvetma hadiri seminar dan pembukaan Musda Jawa Timur, di Singosari -Malang.
Malang (20/07/24) - Balai Besar Veteriner Farma Pusvetma berpartisipasi aktif dalam kegiatan Seminar dan Musyawarah Daerah DPD Paveti Jawa Timur Tahun 2024. Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala UPT Kementan dan Badan Karantina yang membidangi kesehatan hewan di lingkup Jatim. Kepala Dinas Provinsi Jatim, Dinas BKP Kab/Kota. Pusvetma turut hadir sepuluh anggota Paveti yang membawa semangat kolaborasi dan inovasi dalam dunia veteriner.
Seminar ini menjadi ajang penting untuk berbagi pengetahuan dan pengalaman, serta memperkuat jaringan profesional di antara praktisi veteriner. Hadir sebagai narasumber utama dalam seminar tersebut adalah Dr. drh. Akbar, MP dari Balai Besar Inseminasi Buatan Singosari, yang membahas Penyediaan semen beku berkualitas dan menyeluruh bagi Paramedik Veteriner di Jawa Timur. Sementara itu, Dr. drh. Iswahyudi, MP dari Dinas Peternakan Provinsi Jawa Timur, memberikan wawasan mendalam tentang Peran serta Paramedik Veteriner dalam peningkatan aktifitas pelayanan kesehatan hewan di Jawa Timur.
drh. Edy Budi Susila, M.Si dalam sambutannya menyampaikan "Partisipasi Balai Besar Veteriner Farma Pusvetma dalam kegiatan ini menunjukkan komitmen kami dalam mendukung pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi veteriner di Indonesia. Kami percaya bahwa melalui seminar ini, kami dapat memperkuat sinergi dengan berbagai pihak, serta meningkatkan kualitas pelayanan dan produk yang kami hasilkan."
Kegiatan ini tidak hanya menjadi sarana untuk bertukar ilmu, tetapi juga mempererat hubungan antara para anggota Paveti di Jawa Timur. Dengan demikian, diharapkan akan tercipta kerjasama yang lebih baik dalam menghadapi tantangan di bidang peternakan dan kesehatan hewan di masa depan.
Balai Besar Veteriner Farma Pusvetma akan terus berperan aktif dalam berbagai kegiatan yang mendukung kemajuan dunia veteriner, serta selalu berkomitmen untuk memberikan kontribusi terbaik bagi masyarakat dan bangsa.